KHUTBAH JUMAT DIADAKAN DI MUSHOLLAH AL HIKMAH PTA. AMBON
Jumat, 30 Juli 2021, bertepatan dengan tanggal 20 Dzulhijjah 1442 H, Musholla Al Hikmah PTA. Ambon mengadakan Sholat jumat berjamaah bertindak sebagai Khotib adalah Drs. H. Rohmani, SH,. MH (Hakim Tinggi PTA. Ambon) menjelaskan tentang ajaran yang diberikan kepada anaknya Ismail. Ada 4 hal yang yang Nabi Ibrahim ajarkan kepada Ismail yaitu : Beriman kepada Allah Tuhan yang Maha Kuasa, Pendidikan, Ahklak dan Musyawarah. Empat hal tersebut yang diajarkan Nabi Ibrahim kepada putra semata wayang yang paling Nabi cintai.
Dari empat hal tersebut disimpulkan bahwa beriman kepada Allah sebagai bentuk tauhit yang ditanamkan kepada Ismail, pendidikan dimaknai sebagai pelajaran yang harus dimiliki oleh Ismail, Akhlak dimaknai sebagai fondasi kepribadian dari Ismail yang diterapkan dalam kehidupan sehari-hari dan musyawarah dimaknai sebagai sesuatu masalah yang akan diputuskan dengan terlebih dahulu dimusyawarahkan dulu baru diputuskan. Sholat -kemudian dipimpin oleh Drs. H. Abd. Latif,. MH (Hakim Tinggi) PTA. Ambon dirakaat pertama surat Al A’la dan rakaat kedua surat As-Syarh. ( Humas/Lsd)