Ambon, 21/12/2020.
Ketua Pengadilan Tinggi Agama Ambon Drs. H.M. Manshur, S.H., M.H bersama Panitera Saiful Alamsyah, S.Ag., S.H., M.H., M.M , dan Sekrtetaris Ismail Difinubun, S.Ag., M.H menghadiri acara Apresiasi dan Penganugerahan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK)/Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM). PTA Ambon termasuk diantara 51 satker lain di Peradilan Agama yang berhasil membangun Zona Integritas dan meraih predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK) secara virtual melalui aplikasi zoom meeting.
Acara yang diselenggarakan secara rutin setiap tahun sebagai rangkaian peringatan Hari Anti Korupsi sedunia oleh Kementerian Pendayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi dihadiri Wakil Presiden R.I. KH Ma’ruf Amin secara virtual serta Pimpinan Kementerian dan Lembaga, termasuk Wakil Ketua Mahkamah Agung R.I. secara langsung serta seluruh Penerima Penghargaan Zona Integritas Tahun 2020 yang hadir secara langsung maupun secara virtual.
Predikat Zona Integritas menuju WBK dan WBBM merupakan sebuah apresiasi kepada instansi pemerintah yang mampu dan berusaha lebih untuk membangun unit kerja percontohan yang berintegritas dan melayani dengan prima. Unit percontohan ini yang akan menularkan virus-virus perubahan sehingga semakin mendorong kemajuan Reformasi Birokrasi di Indonesia. Untuk tahun 2020 ini menurut Plt. Deputi Reformasi Birokrasi Akuntabilitas Aparatur dan Pengawasan, Drs. H. Jufri Rahman, M.Si, terdapat 3691 unit kerja yang diusulkan kepada Tim Penilai Nasional dan yang berhasil ke tahap evaluasi lanjutan sebanyak 2570 unit kerja, selanjutnya yang berhasil lolos dalam panel akhir sebanyak 763 unit kerja, dengan rincian 681 unit kerja pelayanan ditetapkan WBK dan 82 unit kerja pelayanan ditetapkan WBBM.
Mari bersama membangun negeri dengan melakukan percepatan Reformasi Birokrasi melalui pembangunan Zona Integritas. SALAM PERUBAHAN (Tim_TI)